Impian yang (Terlalu Cepat) Menjadi Nyata. Lebih dari 1 tahun yang
lalu...
K'Aie bawa kerjaan ke rumah. Kerjaan berupa foto-foto salah satu klien kantornya. Chi lihat foto-fotonya keren-keren banget. Pengen banget suatu saat bisa ke sana. Tapi karena Chi lihat tempatnya rada-rada ekstrim, antara yakin dan gak yakin bisa ke sana. Apalagi anak-anak masih kecil kayak gini? Pasti gak akan mungkin, pikir Chi saat itu. Makanya Chi gak tanya-tanya ke K'Aie, dimana lokasi foto-foto itu.
Juli 2013...
Chi : "Kita mau kemana aja, sih?"
K'Aie lalu menyebutkan beberapa tempat yang kemungkinan akan kami kunjungi.
Chi : "Goa Jomblang? Dimana, tuh?"
K'Aie : "Cari aja di google." *hmmmm simple banget jawabannya
Chi langsung cari di google. Lho... lho... ini, kan tempat yang Chi pengen banget dateng? Yang Chi lihat dari foto-foto klien kantor K'Aie? Tapi, masa sih? Anak-anak gimana? Emang bisa? Kayaknya bukan tempat untuk anak-anak?
Perasaan Chi campur aduk. Seneng, gak percaya, dan bingung. Tentu aja Chi pengen banget bisa kesana. Gak percaya kalau akan kesampean dalam waktu deket. Tapi gimana dengan anak-anak?
K'Aie bilang kalau anak-anak udah bisa ikutan. Awalnya, Chi masih ragu. Tapi ngelihat K'Aie nyiapin helm dan harness untuk Nai, Chi mulai percaya kalau anak-anak memang bisa (Nai badannya masih kecil, jadi harus bawa perlengkapan sendiri).
K'Aie bawa kerjaan ke rumah. Kerjaan berupa foto-foto salah satu klien kantornya. Chi lihat foto-fotonya keren-keren banget. Pengen banget suatu saat bisa ke sana. Tapi karena Chi lihat tempatnya rada-rada ekstrim, antara yakin dan gak yakin bisa ke sana. Apalagi anak-anak masih kecil kayak gini? Pasti gak akan mungkin, pikir Chi saat itu. Makanya Chi gak tanya-tanya ke K'Aie, dimana lokasi foto-foto itu.
Juli 2013...
Chi : "Kita mau kemana aja, sih?"
K'Aie lalu menyebutkan beberapa tempat yang kemungkinan akan kami kunjungi.
Chi : "Goa Jomblang? Dimana, tuh?"
K'Aie : "Cari aja di google." *hmmmm simple banget jawabannya
Chi langsung cari di google. Lho... lho... ini, kan tempat yang Chi pengen banget dateng? Yang Chi lihat dari foto-foto klien kantor K'Aie? Tapi, masa sih? Anak-anak gimana? Emang bisa? Kayaknya bukan tempat untuk anak-anak?
Perasaan Chi campur aduk. Seneng, gak percaya, dan bingung. Tentu aja Chi pengen banget bisa kesana. Gak percaya kalau akan kesampean dalam waktu deket. Tapi gimana dengan anak-anak?
K'Aie bilang kalau anak-anak udah bisa ikutan. Awalnya, Chi masih ragu. Tapi ngelihat K'Aie nyiapin helm dan harness untuk Nai, Chi mulai percaya kalau anak-anak memang bisa (Nai badannya masih kecil, jadi harus bawa perlengkapan sendiri).
Perlengkapan Nai yang dibawa dari rumah
Chi pun nyiapin mental anak-anak. Jaga-jaga siapa tau mereka mendadak
takut pas sampe di sana. Caranya, Chi kasih lihat foto-foto yang ada di
internet. Awalnya mereka kayak takut-takut gimana. Tapi Chi coba jelasin
semenarik mungkin dan lama-lama mereka mulai tertarik.
Bromo memang menakjubkan. Dan Semeru itu megah. Tapi menikmati Goa Jomblang juga punya sensasi sendiri. Yang pasti bikin Chi spechless!
Cerita lengkap tentang Goa Jomblang, nanti ya. Tapi kalau mau lihat kayak apa, sih, Goa Jomblang itu. Silakan ke postingan Chi yang berjudul Kangen. Ada fotonya di sana :)
Cerita sebelumnya tentang perjalanan ini :