Malam-malam gini. Chi coba mengingat lagi saat hamil Keke dan Nai, ah. Dulu kan
belum ngeblog. Jadi gak dicatat kenangannya :)
Hamil Kebo
Hamil kebo hanyalah istilah, ya. Katanya, hamil kebo adalah hamil dengan kondisi tidak merasakan mual-mual seperti ibu hamil. Chi termasuk yang hamil kebo saat hamil anak pertama maupun anak kedua. Gak merasakan mual sama sekali. Pokoknya perubahan yang terasa adalah perut aja yang semakin membesar. Memang enak karena gak repot, sih. Tapi kadang suka lupa kalau lagi hamil. Suka lari-larian, angkat-angkat, dan lainnya.
Ngidam
Chi gak tau apakah proses kehamilan ada hubungannya dengan ngidam atau enggak. Yang pasti Chi juga gak ngidam sama sekali. Padahal sesekali (pura-pura) pegen apa gitu kayaknya boleh juga, ya :p
Gak Ada Pantangan Makan
Selama hamil, dokter gak kasih pantangan apa-apa. Ya paling di trimester pertama cuma bilang sebaiknya hindari dulu kambing sama duren. Tapi gak apa-apa juga, sih, kalau makan cuma sedikit :)
Paling seneng, deh, kalau bayi di dalam perut lagi aktif. Di perut kayak ada yang bergerak gitu. Mungkin ini juga yang disebut bonding, ya?
Ketika hamil pertama dan kedua, pertambahan BB Chi sama-sama 15 kg. Tapi, pas hamil anak pertama cuma di perut aja besarnya. Setelah melahirkan juga berkurang lumayan banyak. Sedangkan di kehamilan kedua, melebar kemana-mana hahahha. BB setelah melahirkan pun cuma turun sedikit :)
Kalau melahirkan pertama, proses caesar spontan. Awalnya sempat usaha melahirkan normal dulu. Hingga pembukaan lengkap ternyata ada kendala. Dan, disarankan untuk caesar. Sedangkan melahirkan kedua direncanakan. Tali pusar menutupi jalan lahir.
Chi gak suka susu formula, lebih suka UHT atau susu murni. Jadilah Chi langganan susu murni. Berlanjut hingga beberapa tahun. Lalu berhenti karena suka lupa atau malas merebusnya hahaha.
Kayaknya itu aja, sih. Dulu belum kenal toko online. Jadi segala perlengkapan seperti pakaian bayi dan lain sebagainya bolak-balik ke toko bayi dan sebagainya. Yah, gak terlalu banyak cerita kehamilan, sih. Tapi setidaknya, cerita ini sudah disimpan :)
Dia Bergerak!
Paling seneng, deh, kalau bayi di dalam perut lagi aktif. Di perut kayak ada yang bergerak gitu. Mungkin ini juga yang disebut bonding, ya?
Naik 15 kg
Ketika hamil pertama dan kedua, pertambahan BB Chi sama-sama 15 kg. Tapi, pas hamil anak pertama cuma di perut aja besarnya. Setelah melahirkan juga berkurang lumayan banyak. Sedangkan di kehamilan kedua, melebar kemana-mana hahahha. BB setelah melahirkan pun cuma turun sedikit :)
Sama-Sama Caesar, Tapi ...
Kalau melahirkan pertama, proses caesar spontan. Awalnya sempat usaha melahirkan normal dulu. Hingga pembukaan lengkap ternyata ada kendala. Dan, disarankan untuk caesar. Sedangkan melahirkan kedua direncanakan. Tali pusar menutupi jalan lahir.
Minum Susu Murni
Chi gak suka susu formula, lebih suka UHT atau susu murni. Jadilah Chi langganan susu murni. Berlanjut hingga beberapa tahun. Lalu berhenti karena suka lupa atau malas merebusnya hahaha.
Kayaknya itu aja, sih. Dulu belum kenal toko online. Jadi segala perlengkapan seperti pakaian bayi dan lain sebagainya bolak-balik ke toko bayi dan sebagainya. Yah, gak terlalu banyak cerita kehamilan, sih. Tapi setidaknya, cerita ini sudah disimpan :)