Assalamu 'alaikum,
Apakah saat ini teman-teman sedang mencari sekolah untuk putra/i-nya?
Biasanya butuh waktu berapa lama untuk mencari sekolah?
Chi biasanya butuh 2 tahunan untuk mempertimbangkan sekolah. Iya, memang
lumayan lama karena gak pengen asal-asalan memilih sekolah. Gak mau cari
sekolah yang sekadar dekat rumah. Apalagi yang sekadar menuruti pendapat
orang lain.
Banyak hal yang dipertimbangkan ketika memilih sekolah. Jarak, biaya,
reputasi, lingkungan, dan lain sebagainya. Sekolah konvensional, sekolah
agama, hingga home school pun dipertimbangkan. Bahkan mempertimbangkan
homeschooling gak hanya saat pandemi, lho. Tetapi, udah sejak Keke belum
TK!
Sejujurnya, di antara berbagai pilihan sekolah, Chi gak pernah
mempertimbangkan pesantren. Rasanya masih berat untuk jauh dari anak.
Informasi tentang pesantren juga saat minim saat itu. Karena di circle Chi
gak ada satupun yang belajar di Ponpes. Chi pun masih jarang internetan
pula. Makanya bener-bener minim informasi.
Kalau ditanya saat ini, tentu aja belajar di Pondok Pesantren akan
menjadi pertimbangan. Malah rasanya semakin tertarik memasukkan anak-anak
ke Ponpes. Salah satu yang patut dipertimbangkan adalah
Pondok Pesantren Raudhatul Ihsan.
Program Pendidikan Pondok Pesantren Raudhatul Ihsan
Selasa (28/6), Chi dan beberapa blogger berkesempatan datang ke Pondok
Pesantren Raudhatul Ihsan. Ustad Azka Fuady, Lc,
Ketua Yayasan Ar Raudah Foudation, mengatakan bahwa pondok
pesantren yang sudah berdiri sejak tahun 2017 ini memiliki 3 program
unggulan yaitu,
- Madrasah Tahfidz Al Quran - Program menghapal Al Quran bagi seluruh santri Pondok Pesantren Raudhatul Ihsan. Dengan target hapalan 30 juz selama 3 tahun, santri melaksanakan setoran kepada asatidz pengajar sebanyak 3x sehari.
- Madrasah Diniyah Islamiyah - Program pendidikan 6 tingkat selama 6 tahun. Para santri diajarkan kitab-kitab berbahasa Arab dengan muatan materi akidah, fikih, nahwu, sharaf, tafsir, hadis, dan lain-lain yang diajarkan oleh asatidzah lulusan dari pesantren dan universitas terkemuka di Maroko, Yaman, dan Mesir.
- Arraudhah Islamic School - Lembaga pendidikan kesetaraan yang mengajarkan pendidikan umum dan telah terakreditasi A. Program pendidikan yang berdiri di bawah naungan Raudhatul Ihsan dengan konsep pengelolaan terintegrasi pendidikan pesantren dan kewirausahaan.
Dengan 3 program pendidikan utama ini, nantinya para santri akan
mendapatkan 3 ijazah sekaligus. Tentunya program pendidikan ini sangat
menarik. InsyaAllah, para santri tidak hanya menjadi penghapal Al Quran.
Tetapi, juga cerdas secara akademis.
Keunggulan lain dari Pondok Pesantren Raudhatul Ihsan adalah:
- Memiliki sanad Al Quran dan Keilmuan yang bersambung kepada Rasulullah SAW melalui para guru dan masyayikh seperti Maulana Syeikh Yasin Isa Al Fadani (Makkah), Syeikh Yusri Rusydi Jabar Al Hasani (Mesir), Syeikh Abdul Mun'im bin Shiddiq Al Ghumari, dan KH. Ahmad Marwazie Al Makkie Al Batawi (Indonesia)
- Memiliki kajian-kajian kitab kuning berbagai keilmuan Islam
- Memiliki program bahasa Arab khusus (takhassus) untuk meningkatkan kemampuan bahasa dan memudahkan proses pendidikan selanjutnya di Timur Tengah
- Memiliki dewan guru lulusan Timur Tengah dan pesantren terkemuka di Indonesia yang kompeten dalam bidang keilmuan masing-masing
- Memiliki lingkungan pendidikan yang tertib dan disiplin sehingga santri berbekal etos belajar dan kerja yang kuat
- Memiliki kegiatan ekstrakurikuler seperti seni musik hadroh, pencak silat, dll
- Memiliki alumni yang tersebar di Timur Tengah seperti Universitas Al Azhar (Mesir) dan Universitas Qarawiyyun (Maroko)
- Bekerjasama dengan Universitas Qarawiyyun (Maroko) yang merupakan salah satu universitas Islam tertua dunia yang telah banyak melahirkan berbagai ulama terbaik dan termasyhur
Lokasi Pondok Pesantren Raudhatul Ihsan
Raudhatul Ihsan adalah pondok pesantren putra dan putri untuk level
SMP dan SMA. Berlokasi cukup strategis di Jl Tebet Barat VIII, Jakarta
Selatan.
InsyaAllah, pada Juli 2022 ini para santri putra akan pindah ke
kampus 2 yang berlokasi di Cigombong, Kabupaten Bogor. Sedangkan
santri putri tetap di kampus 1, Jakarta.
Melihat foto-foto pesantren tahfidz yang Cigombong ini rasanya adem
banget. MasyaAllah. Rasanya belajar jadi lebih semangat ya kalau
udaranya sejuk.
Yuk, teman-teman yang sedang cari sekolah untuk level SMP atau SMA,
pertimbangkan mondok di Raudhatul Ihsan. Saat ini sedang menerima
santri baru untuk tahun ajaran 2022/2023. Jumlah santri yang diterima
terbatas yaitu 10 santri putri dan 30 santri putra. Silakan daftar di
http://bit.ly/calonsantri
Saat ini santri Raudhatul Islam datang dari berbagai kota. Bahkan
dari Paskistan pun ada. Melihat beberapa testimoninya, beberapa
alumni, ada yang diterima di PTN ternama di dalam negeri. Ada juga
yang berkuliah di Timur Tengah seperti
Universitas Al Azhar (Mesir) dan Universitas Qarawiyyun
(Maroko).
InsyaAllah, dari Raudhatul Ihsan akan lahir berbagai profesional
yang juga penghapal Al Quran. Aamiin Allahumma aamiin.
8 comments
Merinding ya melihat anak-anak istiqomah baca Al Quran di tengah deru debu kota yang semakin ingar bingar... dan anak anak ini bertahan ngga dugem, ngga baca "aneh-aneh" - menjaga personality mereka ...
ReplyDeletesemoga pesantren Raudhatul Ihsan semakin sukses mencetak generasi barupenghafal Quran aamiin
Saya juga termasuk orangtua yang gak pernah kepikiran untuk menyekolahkan anak di pesantren namun setelah melihat profil dari Ponpes yang satu ini, saya jadi salut karena fasilitas istimewa hingga tenaga pengajar yang profesional
ReplyDeleteKalau aku kebalikan kak, malah banyak saudara dan tetangga yang anaknya di pesantren hihi. Noted nih raudhatul ihsan ini, masih di daerah jakarta juga jadi ga jauh-jauh dari anak
ReplyDeleteMasya Allah, tahun ini jg udah mulai nyari2 pesantren buat anakku yg udah kls 6 SD. Makasih infonya
ReplyDeleteWah ada ditengah kota ya ternyata ini pondok pesantren. Semoga aman nyaman tuh anak anak yg dititipkan ya dan amanah, Aamiin 🙏😇
ReplyDeleteMasyaallah, keren juga pesantren ini ya, punya 3 program pendidikan utama dan nanti para santri pun akan mendapatkan 3 ijazah sekaligus. Jadi para santri tidak hanya cerdas menghafal Al Quran saha, tetapi, juga dibekali kecerdasan secara akademis. Kereen!
ReplyDeleteOh masih di Jakarta Selatan ya lokasi pondok pesantren ini. Sejujurnya saya juga nggak tega menempatkan anak ke ponpes, namun melihat pergaulan zaman now, pendidikan di ponpes sangat dibutuhkan buat perilaku anak.
ReplyDeleteAmin. Bagus nih, pesantrennya. Bekerjasama juga dengan universitas di luar negeri. Walau kuota masuknya sangat terbatas, ya
ReplyDeleteTerima kasih banyak sudah berkenan berkomentar di postingan ini. Mulai saat ini, setiap komen yang masuk, dimoderasi dulu :)
Plisss, jangan taro link hidup di kolom postingan, ya. Akan langsung saya delete komennya kalau taruh link hidup. Terima kasih untuk pengertiannya ^_^